Bahan rasfur merupakan salah satu dari sekian banyak jenis bahan yang ada. Seperti yang kita tahu, dalam bidang industri garmen atau tekstil ada banyak jenis bahan yang dapat digunakan dalam pembuatan produk kerajinan berbahan dasar kain.
Mulai dari kain katun yang tidak kaku dan dingin. Kain sutera yang elegan dan lembut sampai kain rasfur dengan bulu halus serta tampilan yang cantik dan lucu.

Mengenal Bahan Rasfur Cellindo
Kain rasfur belakangan ini menjadi salah satu jenis kain yang banyak diminati. Jenis kain ini sering kali digunakan sebagai bahan pembuatan karpet, boneka, dompet, tas, sampai berbagai aksesoris pendukung fashion lainnya.
Tekstur yang dimiliki kain rasfur Cellindo sangat halus dan lembut. Kain ini memiliki bulu seperti handuk. Serat kain jenis rasfur mempunyai serat bulu satu per satu. Bila bulu yang dimiliki semakin panjang, maka harganya juga akan semakin mahal.
Umumnya kain bulu rasfur memiliki panjang kira-kira 5 mm, 10 mm, 15 mm, sampai dengan 20 mm. Selain itu, jenis kain ini juga memiliki warna super bright dan mengkilap.
Disamping dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan boneka. Kain rasfur juga sering dipakai untuk membuat karpet lantai yang dilengkapi dengan berbagai gambar karakter keren. Dengan demikian, karpet rasfur tersebut bisa dimanfaatkan untuk memperindah tampilan ruangan yang ada di rumah anda. Misalnya untuk ruang tamu atau lantai kamar.
Ada pula orang yang memanfaatkan kain rasfur sebagai bahan pembuatan sajadah anak. Maka dari itu, tak heran bila boneka, sajadah anak atau karpet yang dibuat dengan kain rasfur memiliki harga jual yang lebih mahal.
Kelebihan Bahan Rasfur
Ada banyak kelebihan yang dimiliki oleh kain rasfur. Sejumlah pengrajin telah memanfaatkan kain ini dengan berbagai variasi warna yang lembut dan cerah. Kain rasfur Cellindo memang dikenal dengan warnanya yang super bright mengkilap.
Pilihan warnanya pun juga banyak. Ada hitam, biru, merah, putih, coklat, pink, ungu, kuning, hijau, dan masih banyak lagi pilihan warna lainnya.
Biasanya kain bulu rasfur yang beredar di pasaran memiliki dua kualitas. Begitu juga dengan kain rasfur Cellindo. Ada kualitas lokal dan ada pula kualitas impor. Anda bisa memilih bahan yang sesuai yang anda butuhkan.
Kedua kualitas kain rasfur tersebut memiliki perbedaan yang dapat dibilang cukup mencolok. Kain rasfur kualitas impor cenderung relatif memiliki serat yang lebih rapat dan juga kuat di setiap bulunya bila dibandingkan dengan kain rasfur lokal.
Berikut ini adalah beberapa kelebihan kain rasfur Cellindo yang perlu anda ketahui agar anda bisa mendapatkan manfaat kain tersebut secara maksimal.
Bahan rasfur memiliki tekstur yang lembut. Selain itu, juga terlihat lebih cantik. Bahan ini juga nyaman saat dipakai, khususnya digunakan sebagai karpet. Kain rasfur juga memberikan kesan positif pada kondisi psikologis dan sangat cocok untuk anak-anak.
Kain rasfur merupakan jenis kain yang aman untuk bayi. Sebab desainnya lembut dan juga halus sehingga tidak melukai kulit bayi. Disamping itu, jenis kain ini banyak diminati anak-anak karena ciri khas kelembutannya. Apalagi jika ditambah dengan berbagai macam gambar karakter lucu.
Pusat Kain Rasfur Terlengkap
Pabrik kain rasfur Cellindo Putra menyediakan berbagai macam ukuran dan pilihan warna yang menarik untuk kebutuhan anda. Ini akan membantu anda pengrajin boneka atau surpet dalam mendapatkan bahan baku yang berkualitas tinggi.
Mulai sekarang percayakan kebutuhan bahan rasfur Cellindo terbaik hanya kepada kami. Kami akan memberikan harga dan kualitas unggul untuk kepuasan anda. Hubungi kontak kami segera untuk pemesanan kain rasfur.